Pendaftaran Seleksi Beasiswa IKSP Scholarship

Pendaftaran Seleksi Beasiswa IKSP Scholarship 2020 2021.

Tipssehatcantik.com – Pendaftaran Beasiswa IKSP Scholarship 2020, Kapan jadwal pendaftaran Beasiswa IKSP Scholarship 2020?

Apa saja syarat pendaftaran Beasiswa IKSP Scholarship 2020, kapan jadwal pendaftaran Beasiswa IKSP Scholarship IKSP Scholarship 2020, tanggal berapa dimulai pendaftaran Beasiswa IKSP Scholarship tahun 2020 2021.

Banyak yang bertanya bagaimana cara daftar Beasiswa IKSP Scholarship, Beasiswa di IKSP Scholarship dapat berapa? Ada lagi kapan Beasiswa IKSP Scholarship cair, Beasiswa IKSP Scholarship, Beasiswa apa saja di IKSP Scholarship.

Baca juga :

Download Contoh CV Beasiswa Word PDf.

Pengumuman hasil seleksi Beasiswa Unggulan Kemdikbud 2020.

Kumpulan Contoh Soal Psikotes dan Kunci Jawabannya Dilengkapi Penjelasannya

Contoh Psikotes Soal Matematika dilengkapi pembahasan Jawabannya.

Admin akan informasikan juga contoh surat permohonan Beasiswa IKSP Scholarship, suket surat keterangan, surat pernyataan tidak berstatus PNS, surat pernyataan Beasiswa IKSP Scholarship.

Segera persiapkan diri anda untuk daftar Beasiswa IKSP Scholarship, jangan lupa untuk memahami tahapan seleksi Beasiswa IKSP Scholarship agar tidak salah saat mendaftar.

Berikut ini admin infromasikan kembali informasi seputar Pendaftaran Seleksi Beasiswa IKSP Scholarship 2020 2021 yang bersumber dari website link resminya www.beasiswaiksp.org.

Beasiswa Indonesia-Korea Scholarship Program (IKSP)

Indonesia-Korea Scholarship Program (IKSP) adalah beasiswa dari universitas-universitas di Korea Selatan untuk memberikan kesempatan kepada Warga Negara Indonesia yang ingin melanjutkan pendidikan ke Korea Selatan untuk jentang Master (S2) dengan jalur beasiswa. Program Beasiswa Master untuk jenjang S2 ini dengan masa pendidikan selama 2—3 tahun.

Bea siswa ini bekerjasama dengan 50 universitas negeri dan swasta yang ada di Korea Selatan melalui program International Korea Culture Study (IKCS).

Beasiswa Indonesia—Korea Scholarship Program Master ini meliputi beasiswa yang diberikan oleh profesor di universitas atau disebut dengan BEASISWA PROFESOR dan beasiswa yang diberikan oleh universitas langsung atau disebut dengan BEASISWA UNIVERSITAS.

Beasiswa ini bertujuan untuk mendukung ketersediaan sumber daya manusia Indonesia yang berpendidikan dan berkualitas serta memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi dan mempunyai visi masa depan bangsa yang kuat sebagai pemimpin Indonesia masa depan. Komitmen Beasiswa Indonesia – Korea Scholarship Program (IKSP) tersebut diwujudkan melalui pemberian bantuan pendanaan dalam bentuk beasiswa kepada masyarakat untuk studi lanjut pada program Magister di negara Korea.

Dalam mendukung kelancaran dan keberhasilan studi lanjut pada program Magister di Perguruan Tinggi tujuan, kepada penerima Indonesia—Korea Scholarship Program tersebut diberikan bantuan dana pendidikan yang meliputi beberapa komponen berikut.

Pendaftaran Seleksi Beasiswa IKSP SCHOLARSHIP 2020 2021

Pendaftaran Seleksi Beasiswa IKSP Scholarship 2020 2021.

Harap di catat, apa keuntungan jika terdaftar pada program Beasiswa IKSP SCHOLARSHIP.

Nantinya bagi anda yang lulus seleksi Beasiswa IKSP SCHOLARSHIP ini akan menerima bantuan pendidikan berupa Biaya pendidikan.

  • BEASISWA PROFESOR, beasiswa yang akan diberikan oleh profesor dari Universitas di Korea Selatan yang meliputi:
    1. Biaya Pendidikan:
      – Bi aya Pendidikan Master (2 – 3 tahun) Kuliah sampai lulus.
      –      Biaya Penelitian Bersama Professor
      –      Biaya Laboratorium yang diberikan oleh Profesor
    2. Bi aya Pendukung:
      – Transportasi keberangkatan dari Jakarta ke Negara Tujuan Korea Selatan (Seoul)
      – Biaya Korean Language Class bagi awardee berprestasi
      – Gaji Penelitian bersama Professor.
      – Asrama Universitas
  • BEASISWA UNIVERSITAS, beasiswa yang akan diberikan oleh universitas baik negeri maupun swasta di Korea Selatan meliputi:
    1. Biaya Pendidikan:
      – Biaya Pendidikan Master selama 2 – 3 tahun di Korea Selatan. (Besarnya Beasiswa tergantung dari Nilai Awardee)
    2. Biaya Pendukung:
      1. Transportasi keberangkatan dari Jakarta ke Negara Tujuan Korea Selatan (Seoul)
      2. Biaya Korean Language Class bagi awardee berprestasi
      3. Asrama Universitas kepada awardee berprestasi

 

Jadwal Pendaftaran Beasiswa IKSP 2020.

Pendaftaran dibuka kapan dan ditutup kapan?

  1. Pendaftaran : 9 – 23 September 2020
  2. Seleksi Administrasi : 24 – 25 September 2020
  3. Pengumunan Lolos Administrasi : 26 September 2020
  4. Pembayaran Tes Online : 27 September – 4 Oktober 2020
  5. Pelaksaan Tes Online : 6 – 7 Oktober 2020
  6. Pengumuman Tes Online : 9 Oktober 2020
  7. Seleksi Wawanca Pertama : 11 – 14 Oktober 2020 (Berbahasa Indonesia)
  8. Seleksi Wawancara Universitas : 16 – 19 November 2020 (Berbahasa Inggris)

PERSYARATAN DAN KELENGKAPAN BERKAS Beasiswa IKSP :

  • Warga Negara Indonesia (WNI);
  • Telah menyelesaikan studi program sarjana  dari:
    1. Perguruan Tinggi di dalam negeri yang telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), atau
    2. Perguruan Tinggi kedinasan dalam negeri, atau Perguruan Tinggi di luar negeri yang telah terdaftar pada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
  • Memiliki karakter kepemimpinan, profesionalisme, integritas, memiliki kepercayaan diri, kegigihan, kemandirian, kematangan dalam mengelola emosi, dan kemampuan beradaptasi;
  • Berpartisipasi dalam kegiatan sosial kemasyarakatan / keilmuan / inovasi / kreasi budaya;
  • Bersedia menandatangani surat pernyataan yang menyatakan bahwa pelamar:

  1. Bersedia membangun hubungan baik antara Indonesia dan Korea Selatan.
  2. Tidak terlibat dalam aktivitas/tindakan yang melanggar hukum, atau mengikuti organisasi yang bertentangan dengan ideologi Pancasila;
  3. Tidak pernah/akan terlibat dalam aktivitas/tindakan yang melanggar kode etik Akademik;
  4. Selalu setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia;
  5. Menyampaikan data dan dokumen yang benar, sesuai dokumen asli serta bersedia menerima sanksi hukum yang berlaku apabila dokumen tersebut tidak sah.
  • Telah mendapatkan izin dari atasan bagi yang sedang bekerja;
  • Memiliki dan memilih bidang keilmuan yang sesuai dengan bidang keilmuan yang menjadi sasaran IKSP;
  • Bersedia dipilihkan oleh IKSP untuk program studi dan Perguruan Tinggi yang sesuai dengan ketentuan IKSP;
  • Apabila terdapat pemalsuan data atau dokumen maka pendaftar dinyatakan gugur dantidak berhak mendaftar lagi di IKSP;
  • Menyerahkan Surat Kelakuan Baik/ Suat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang dibawa pada waktu seleksi wawancara kedua bersama dengan Universitas (jika lolos hingga seleksi wawancara);

PERTANYAN SEPUTAR PENDAFTARAN Beasiswa IKSP 2020.

Apa itu Beasiswa IKSP?

Beasiswa IKSP adalah beasiswa untuk Warga Negara Indonesia yang ingin belajar di Korea Selatan dengan Beasiswa Profesor (beasiswa yang diberikan oleh profesor di universitas) dan Beasiswa Universitas (beasiswa yang diberikan oleh universitas langsung).

Apa saja syarat mendaftar beasiswa IKSP?

  • Warga Negara Indonesia (WNI);
  • Telah menyelesaikan studi program Sarjana (S1) atau Diploma 4 (D4) dari Perguruan Tinggi di dalam negeri yang telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), atau perguruan tinggi kedinasan dalam negeri, atau perguruan tinggi di luar negeri yang telah terdaftar pada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia;
  • Berminat untuk melanjutkan program master di Korea Selatan;
  • Sehat jasmani dan rohani;
  • Berusia maksimal 35 tahun;
  • Telah mendapatkan izin dari atasan bagi yang sedang bekerja;
  • Memiliki dan memilih bidang keilmuan yang sesuai dengan bidang keilmuan yang menjadi sasaran IKSP;
  • Bersedia dipilihkan oleh IKSP untuk program studi dan Perguruan Tinggi yang sesuai dengan ketentuan IKSP.

Apakah benar tidak ada persyaratan bahasa Inggris/Korea di pendaftaran?

Benar karena kami ingin memberikan kesempatan sebesar-besarnya kepada pemuda/I Indonesia agar dapat mengakses dan mendapatkan beasiswa tanpa kendala bahasa. Setelah lolos seleksi tahap akhir, awardee diberikan kesempatan 1 tahun untuk melakukan intensive upgrade kemampuan bahasa sesuai standar universitas tujuan.

Apakah pendaftar harus dari jurusan tertentu?

Tidak, semua lulusan sarjana atau diploma 4 dan berkeinginan kuliah master di Korea Selatan diperbolehkan mendaftar.

Apakah lulusan Diploma 4 boleh mendaftar?

Diperbolehkan

Jika sedang bekerja, apakah dapat mendaftar beasiswa IKSP?

Diperbolehkan asalkan dapat meluangkan waktu ketika jadwal tes dan melakukan cuti/resign apabila sudah memulai belajar di Korea Selatan.

Apakah PNS/TNI/POLRI dan bekerja boleh mendaftar?

Diperbolehkan, asalnya dapat meluangkan waktu ketika tes berlangsung dan mendapat cuti ketika masa belajar di Korea Selatan.

Bagaimana prosedur mendaftar?

Melakukan pendaftaran di website www.beasiswaiksp.org

Jika saya penyandang disabilitas apakah bisa mendaftar?

Diperbolehkan, namun beasiswa tidak menanggung biaya tambahan jika diperlukan pendamping ketika masa studi di Korea Selatan

Pendaftaran dibuka kapan dan ditutup kapan?

  1. Pendaftaran : 9 – 23 September 2020
  2. Seleksi Administrasi : 24 – 25 September 2020
  3. Pengumunan Lolos Administrasi : 26 September 2020
  4. Pembayaran Tes Online : 27 September – 4 Oktober 2020
  5. Pelaksaan Tes Online : 6 – 7 Oktober 2020
  6. Pengumuman Tes Online : 9 Oktober 2020
  7. Seleksi Wawanca Pertama : 11 – 14 Oktober 2020 (Berbahasa Indonesia)
  8. Seleksi Wawancara Universitas : 16 – 19 November 2020 (Berbahasa Inggris)

Jika saya sudah menikah apakah boleh mendaftar?

Diperbolehkan, namun biaya pendamping tidak termasuk dalam fasilitas beasiswa apabila pendamping mendampingi ke Korea Selatan.

Apakah beasiswa diadakan setiap tahun?

Pendaftaran beasiswa IKSP akan diadakan setiap tahun

Berapa quota pendaftarnya ?

Tidak ada quota untuk pendaftar.

Apakah lulusan S1 dari luar negeri bisa mendaftar?

Bisa. Seleksi beasiswa terbuka untuk lulusan S1 dari dalam negeri, sekolah kedinasan, dan luar negeri.

Apakah jika tidak lolos, boleh mendaftar lagi?

Pendaftar yang tidak lolos pada tahap tertentu, diperbolehkan mendaftar lagi diperiode selanjutnya

Kalau tidak punya prestasi akademik apakah bisa mendaftar?

Boleh mendaftar. Tidak ada syarat harus mempunyai prestasi akademik.

Kalau tidak pernah mengikuti organisasi apakah bisa mendaftar?

Boleh mendaftar. Tidak ada syarat pernah ikut organisasi.

Jika saya belum punya paspor apakah saya bisa mendaftar?

Boleh. Saat seleksi administrasi dan tes online tidak diwajibkan memiliki paspor.

Apakah seleksi IKSP dipungut biaya pendaftaran?

Pendaftaran dan seleksi administrasi tidak dipungut biaya, namun apabila lolos hingga tahap tes online dikenakan biaya tes Rp275,000.

Apakah pendaftar harus memiliki LoA?

Tidak, karena penentuan universitas tujuan akan ditentukan IKSP ketika sesi wawancara bersama pihak universitas.

Apa saja yang perlu disiapkan jika lolos wawancara?

Mengupload dokumen yang telah dimasukkan datanya ketika seleksi administrasi: ijazah, transkrip, paspor, sertifikat bahasa berupa IELTS/TOEFL/TIPOK (jika ada) dan sertifikat penghargaan lainnya (jika ada) sebagai bentuk konfirmasi bahwa bersedia mengikuti wawancara online.

Pendaftaran Seleksi Beasiswa IKSP Scholarship 2020 2021.

SEPUTAR BEASISWA IKSP 2020.

Beasiswa IKSP ini menanggung apa saja?

BEASISWA PROFESOR, beasiswa yang akan diberikan oleh profesor dari Universitas di Korea Selatan yang meliputi:

Biaya Pendidikan:

  • Biaya pendidikan master (2 – 3 tahun) kuliah sampai lulus.
  • Bi aya penelitian bersama professor
  • Biaya laboratorium yang diberikan oleh professor
  • Gaji penelitian bersama professor (tergantung kesepakatan dengan profesor)
  • Asrama universitas (tergantung universitas)
  • Program pengayaan bahasa bagi awardee berprestasi

BEASISWA UNIVERSITAS, beasiswa yang akan diberikan oleh universitas baik negeri maupun swasta di Korea Selatan meliputi:

Biaya Pendidikan:

  • Biaya pendidikan master selama 2 – 3 tahun di Korea Selatan (besarnya beasiswa tergantung dari nilai awardee)
  • Asrama universitas (tergantung universitas)
  • Program pengayaan bahasa bagi awardee berprestasi

Apakah beasiswa ini dikhususnya bagi calon mahasiswa yang tidak mampu saja?

Tidak, beasiswa IKSP terbuka untuk umum bagi yang berkeinginan kuliah di Korea Selatan.

Apakah penerima beasiswa IKSP dibatasi oleh quota?

Penerima beasiswa per-batch sebanyak 50 peserta beasiswa professor, namun jumlah dapat disesuaikan kembali dengan kebutuhan professor di masing-masing universitas, dapat dilakukan penambahan.

Bagaimana kriteria pemilihan penerima beasiswa?

Di akhir tahap, akan ada sesi wawancara bersama tim panitia dan professor/perwakilan universitas Korea Selatan. Nilai di sesi wawancara akan mempengaruhi pemilihan penerima beasiswa.

Apakah ada ikatan/kontrak untuk kembali ke Indonesia setelah menerima beasiswa IKSP?

Tidak ada, berkontribusi bagi Negara dapat dilakukan dimana saja. Namun besar harapan kami untuk kembali ke Indonesia dan membangun Indonesia bersama-sama.

Apakah ada pendampingan setelah lolos seleksi beasiswa IKSP?

Pendampingan akan dilakukan untuk peserta yang lolos seleksi meliputi pemilihan jurusan dan universitas tujuan, training persiapan keberangkatan, hingga keberangkatan ke Korea Selatan.

Mengapa besaran beasiswa tengantung dengan kesepakatan dengan professor?

Karena pemberi beasiswa adalah professor masing-masing universitas, IKSP membantu untuk melakukan pemilihan dan seleksi penerima saja.

Bagaimana jika lolos beasiswa Professor namun persyaratan bahasa Inggris belum memenuhi syarat?

Kesempatan beasiswa ini akan tetap aktif selama 1 tahun setelah dinyatakan lolos seleksi. Apabila kemampuan bahasa Inggris belum memenuhi syarat, penerima beasiswa dapat melakukan intensif bahasa Inggris terlebih dahulu.

Apakah bisa memilih salah satu Beasiswa Universitas atau Beasiswa Profesor?

Detail memilih beasiswa akan dijelaskan dan didiskusikan ketika wawancara bersama pihak IKSP dan Universitas.

Jika lolos tahap wawancara apa yang perlu disiapkan?

  • Menunjukkan SKCK
  • Dalam tahapan proses seleksi ini, peserta diwajibkanmenggunakan pakaian rapih
  • Test Wawancara dilakukan dalam bahasa Indonesia dengan pihak IKSP
  • Test Wawancara dilakukan dalam bahasa Inggris dengan pihak perwakilan Universitas di Korea Selatan
  • Durasi wawancara 10 – 20 menit
  • Pertanyaan yang diajukan adalah seputar jurusan, minat, keseriusan mengikuti program dan prospek karir yang akan dibangun.

Berapa Partner Universitas beasiwa IKSP ?

Ada 50 partner universitas negeri dan swasta Korea Selatan dengan kualitas baik

Apakah pendaftar bisa memilih universitas sendiri?

Tidak, Universitas akan dipilihkan dari pihak IKSP berdasarkan nilai dari pendaftar.

SEPUTAR KEBERANGKATAN KE KOREA Beasiswa IKSP 2020.

Kapan berangkat kuliah ke Korea?

Untuk periode terdekat, pemberangkatan bulan Februari 2021 (intake Maret 2021). Namun apabila masih ada yang perlu dipersiapkan seperti kemampuan bahasa maka diperbolehkan untuk berangkat pada intake berikutnya yakni September 2021.

Apakah situasi Covid 19, Indonesia masih diperbolehkan datang ke Korea untuk belajar?

Tahun 2021 diprediksi bahwa keadaan akan lebih kondusif, namun akan tetap beradaptasi dan mematuhi dengan aturan/kebijakan pemerintah Korea Selatan pada waktu tersebut.

Berapa lama nanti proses mengurus visa?

Dokumen visa yang telah masuk ke Kedutaan Korea Selatan di Indonesia akan diproses selama 14 – 25 hari kerja.

Bagaimana jika sudah lolos beasiswa tapi visa ditolak?

Akan diberi kesempatan melakukan apply visa kembali dalam kurun waktu maksimal 1 tahun.

Apakah ada kegiatan Pre-Depature Training?

Sebelum penerima beasiswa berangkan ke Korea Selatan, akan diadakan training persiapan keberangkatan di Jakarta berupa penanaman nilai-nilai nasionalisme, kepemimpinan, basic life training, financial literacy, dan sebagainya.

Bagaimana jika lolos, tapi tidak diambil beasiswanya?

Tidak diperbolehkan mengikuti seleksi gelombang berikutnya

Apakah boleh ditemani keluarga saat berangkat?

Penerima beasiswa diperbolehkan ditemani oleh keluarga saat keberangkatan ke Korea Selatan dengan biaya tidak menjadi tanggung jawab IKSP.

Apakah boleh membawa pasangan (Suami/Istri) ketika sudah berkeluaga?

Penerima beasiswa diperbolehkan ditemani oleh keluarga saat masa belajar di Korea Selatan dengan biaya tidak menjadi tanggung jawab IKSP.

Pendaftaran Seleksi Beasiswa IKSP SCHOLARSHIP 2020 2021.

Demikianlah informasi ini, Berikan komentar untuk informasi yang belum kami sampaikan atau terlewatkan, kontribusi anda dalam berkomentar akan sangat bermanfaat kami dan pengunjung blog ini.

Jangan lupa Tinggalkan Jejak anda.

Semoga bermanfaat dan terimakasih.

Baca juga :

Soal Psikotes Yang Sering Keluar dilengkapi Jawabannya.

Download Kumpulan Contoh dan Latihan Soal CPNS.

65 Contoh Soal Prediksi Seleksi SKD Tes TKD CPNS 2018 Lengkap Kunci Jawabannya.

Download Contoh Latihan Soal Tes Ujian Masuk PMB PKN STAN.

Tips membuat surat lamaran kerja bahasa Inggris.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!